Trichoderma merupakan jamur tanah yang bersifat mikroparasit yang mampu menghasilkan enzim sellulase dalam jumlah yang banyak (Enari, 1983). Koloni Trichoderrna kompak mengapas dan berhubungan dengan pertumbuhan dan struktur konidoforanya, warna ada yang kekuningan, hijau dimana warna ini dipengaruhi oleh pigmentasi dan jumlah konidanya (Rifai, 1969).
Trichoderma merupakan salah satu kapang yang banyak menghasilkan enzim sellulase ekstraseluler dimana kandungan sellulosa yang tinggi dari bahan akan memungkinkan dihasilkannya sumber karbon bagi pertumbuhan mikroorganisme tersebut melalui biokonversi. (Fardiaz, 1992). Trichoderma termasuk kelas Ascomicetes yang dicirikan dengan pertumbuhan koloni yang cepat sehingga dapat digunakan sebagai sumber enzim selulase dan selulase yang terbentuk mengandung semua komponen yang diperlukan untuk menghidrolisis selulosa (Mandels, 1982).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar